Dampak Negatif dari Adanya Internet yang Harus Anda Waspadai

Selain dampak positif, ada pula berbagai dampak negatif internet bagi para penggunanya. Ironisnya, dampak negatif di internet timbul akibat para pengguna yang tidak bijak ketika menggunakan internet. Apa sajakah dampak negatif internet yang membayangi para penggunanya?

Berikut dampak negatif dari adanya internet:

  • Penyebaran hoax

Manusia seringkali mudah tergoda dengan informasi yang mencengangkan. Tanpa memastikan kebenarannya terlebih dulu, pengguna internet sering membagikan informasi kepada orang di sekitarnya. Namun, hal ini akan menjadi masalah ketika informasi yang dibagikan ternyata tidak benar alias hoax.

Tak sedikit orang yang tanpa berpikir panjang ingin segera memberitahu orang lain mengenai suatu informasi. Tanpa ada penyaringan informasi yang mencukupi, akhirnya informasi yang tidak benar pun dapat tersebar dengan lebih mudah. Oleh karena itu, kamu harus dapat memastikan apakah sebuah informasi sudah berdasarkan fakta atau tidak.

Selain itu, aplikasi perpesanan WhatsApp juga sudah membatasi penyebaran pesan hanya ke lima kontak sekaligus. Namun itu semua kembali lagi pada seberapa bijaksana kamu dapat mengenali hoaks. Jadi, pastikan kembali kebenaran suatu informasi yang kamu dapat sebelum membagikannya ke temanmu, ya!

  • Penipuan dan aksi kejahatan

Kemudahan transaksi online juga diiringi dengan dampak negatif seperti penipuan dan aksi kejahatan yang dilakukan orang untuk mendapat keuntungan sendiri. Salah satu kejahatan yang sering terjadi adalah phising, yaitu sebuah website tiruan dengan tampilan website asli yang meminta username dan password milikmu untuk disalahgunakan, biasanya adalah website perbankan.

  • Cyberbullying

Kehidupan sosial manusia masih belum terlepas dari perundungan (bullying). Lalu, setelah komunikasi lebih sering terjadi melalui internet, kegiatan bullying pun akhirnya ‘merambah’ internet. Menurut penelitian Comparitech di tahun 2018, 59% anak remaja mengaku bahwa mereka masih mengalami cyberbullying. Hal ini masih menjadi salah satu dampak negatif internet yang cukup memprihatinkan.

  • Kecanduan

Manusia saat ini menggunakan internet untuk berbagai keperluan sehari-hari, seperti untuk berkomunikasi, membaca berita, mencari hiburan, melakukan pembayaran tagihan hingga memesan makanan. Namun, tak sedikit yang akhirnya ketagihan hingga menimbulkan depresi, seperti yang dikutip dari website seputar kesehatan, WebMD.

Oleh karena itu, beberapa media sosial mulai menambahkan fitur pembatasan durasi penggunaannya per hari, seperti yang dilakukan oleh Facebook, Instagram, dan YouTube. Bahkan, saat ini produk gawai Apple sudah dibekali penghitung waktu layar (screen time) pada iPhone dengan iOS 12 ke atas, iPadOS mulai 13.2, dan MacOS Catalina. Tapi, kamu pun harus tetap bisa mengendalikan diri sendiri, ya.

  • Peretasan

Selain pencurian data dan penipuan, kemudahan yang ditawarkan internet juga dimanfaatkan oleh pihak tak bertanggung jawab untuk melakukan peretasan. Entah untuk mencuri data, iseng, atau sebagai salah satu tindakan protes terhadap pemerintah, banyak orang yang memanfaatkan internet untuk melakukan peretasan, terutama website.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *